

LAZNAS Keluarga Utama Unit BMT Beringharjo
Lembaga Terverifikasi
ULAZ MKU Beringharjo merupakan lembaga sosial yang bertugas menghimpun dana baik zakat, infaq, shadaqah, hibah dan wakaf untuk digunakan bagi pemberdayaan umat, khususnya untuk kaum dhuafa. baitul Maal sendiri memiliki beberapa program unggulan baik yang bersifat pemberdayaan maupun charity. Program unggulan pemberdayaan kami adalah SIMBAH HARJO DEVELOPMENT, DEPO SIMBAH HARJO dan JOGJINAWI.
Orientasi program utama kami yaitu pengelolaan zakat, infaq, shadaqah, hibah dan wakaf melalui asset social dan asset reform. Program-program tersebut diperuntukkan bagi masyarakat miskin (dhuafa) dan korban bencana
Program Kami
-
Pemberdayaan Ekonomi SIMBAH HARJO
Kategori: EkonomiProgram SIMBAH HARJO merupakan hasil dari pengelolaan dana ZISWAF yang diwujudkan dalam pemberdayaan ekonomi masyarakat kurang mampu yang bergerak dalam usaha kuliner angkringan dan non angkringan. SIMBAH HARJO sendiri merupakan singkatan dari Sahabat Ikhtiar Mandiri Berkah Amanah HARJO (Sejahtera).
Infografis
Sampai saat ini jumlah penerima manfaat angkringan SIMBAH HARJO sudah berjumlah 285. 200 angkringan tersebar di wilayah Yogyakarta dan 85 tersebar di wilayah Jawa Timur.
Tujuan program ini adalah menaikkan derajat seorang mustahik, menjadi seorang muzakki yang dapat bermanfaat bagi sekitarnya.
Mari bersama kita bergerak meningkatkan kesejahteraan masyarakat dhuafa dengan menyisihkan sebaian harta kita untuk mereka -
JOGJINAWI (Jogja Loh Jinawi)
Kategori: EkonomiJOGJINAWI merupakan program sosial ekonomi dari Baitul Maal BMT Beringharjo yang akan memperdayakan kelompok tani yang termasuk dalam kategori "dhuafa". Selain itu para petani akan mendapatkan pendampingan budidaya & manajemen keuangan.
Infografis
Setelah musim panen, gabah dari petani masuk dalam proses penggilingan, lalu gabah akan dibawa ke Dinas terkait untuk dimintakan izin edar. Setelah beras sudah memiliki izin edar, beras siap untuk dikemas.
Beras yang sudah dikemas, siap untuk dijual ke masyarakat umum dan ke 200 Penerima Program SIMBAH HARJO
Lihat Semua Cabang LAZNAS Keluarga Utama Unit BMT Beringharjo
Lihat DisiniAlamat Kantor
Headquarters:
Ringroad Barat, Banyuraden, Gamping, Sleman, Yogyakarta
Telp: 085640406261
Email: [email protected]