Syarat & Ketentuan

Digizakat.com (“Situs”) ini resmi dikelola oleh Yayasan Digital Zakat Indonesia (“Kami”). Digizakat.com adalah sebuah platform ekosistem zakat digital yang mengedepankan value peningkatan kapasitas amil zakat, mendorong sinergi dan kolaborasi, keterbukaan data program dan mustahik, serta akuntabilitas dan indeks lembaga zakat. Digizakat memiliki misi pusat informasi filantropi islam untuk pembangunan inklusif. Sederhananya, Digizakat hadir sebagai wadah ekosistem gerakan zakat Indonesia.

Syarat dan ketentuan (“Perjanjian”) ini adalah perjanjian antara Operator Situs Web dan Pengguna (“Anda”) atas penggunaan Situs dan segala layanannya (“Layanan”). Dengan mengunjungi dan/atau menggunakan platform Digizakat, maka Anda dinyatakan telah memahami dan menyepakati seluruh syarat dan ketentuan yang disebutkan di bawah ini.

1. Akun

Akun adalah pengaturan dimana Pengunjung Platform diberikan akses oleh Penyedia Platform terhadap fitur-fitur Platform setelah Pengunjung Platform melakukan pendaftaran data pribadi dan mendapatkan nama pengguna (username) dan kata sandi (password).

Anda (Pengunjung Platform) bertanggung jawab penuh atas semua aktivitas dan tindakan apapun yang terjadi di dalam akun Anda. Kami tidak akan bertanggung jawab atas tindakan atau kelalaian dalam bentuk apapun yang disebabkan oleh Anda.

2. Member

Member adalah pihak yang memiliki akses untuk melakukan penggalangan dana dan mengelola fitur-fitur lainnya yang telah Kami sediakan untuk menunjang kinerja Member melalui Platform ini. Member adalah Organisasi Pengelola Zakat (“OPZ”) yang telah terdaftar sebagai anggota Forum Zakat (FOZ) sehingga Member di Platform Kami adalah OPZ yang telah terverifikasi secara legal dan faktual.

3. Penerima Manfaat

Penerima Manfaat adalah pihak yang ditentukan oleh Member untuk menerima dana yang terkumpul melalui penggalangan dana pada situs Kami. Penerima Manfaat dapat berjumlah satu orang ataupun lebih, disesuaikan dengan ketentuan Member dan tujuan penggalangan dana. 

4. Biaya Operasional dan Biaya Tambahan

Digizakat mengenakan biaya administrasi berupa Platform Fee sebesar 5% (lima persen) sebagai penunjang kebutuhan operasional dan pengembangan fitur-fitur platform Digizakat, serta biaya administrasi berupa Payment Processing Fee yang dikenakan kepada Member Digizakat.

5. Larangan Penggunaan Situs

Anda dilarang menggunakan Situs dan kontennya untuk tujuan apapun yang melanggar hukum; melecehkan, menyalahgunakan, menghina, mencemarkan nama baik, memfitnah, mengintimidasi dan/atau mendiskriminasi berdasarkan jenis kelamin, orientasi seksual, agama, etnis, ras, usia, atau kebangsaan; mengirimkan informasi yang salah, tidak berdasar, dan menyesatkan; mengganggu fungsi Situs dengan mengirimkan atau mengunggah virus atau segala jenis kode jahat lainnya; melakukan spam, phish, pharm, pretext, spider, crawl, atau scrape.

Kami berhak untuk menghentikan hak penggunaan Situs apabila melanggar salah satu dari Larangan yang telah disebutkan di atas.

6. Perubahan dan Amandemen

Kami berhak untuk memodifikasi Perjanjian ini atau kebijakannya yang berkaitan dengan Situs Web atau Layanan setiap saat, efektif setelah memposting versi terbaru dari Perjanjian ini di Situs. Kami  akan merevisi tanggal pembaharuan Perjanjian pada bagian bawah halaman ini. Dengan terus menggunakan Situs setelah adanya perubahan Perjanjian, maka Anda dinyatakan telah setuju dengan Perjanjian ini beserta perubahan-perubahan di dalamnya.

7. Hubungi Kami

Jika Anda ingin memahami lebih lanjut mengenai Perjanjian ini atau ingin menghubungi kami mengenai masalah atau hal apapun yang terkait dengan Perjanjian ini, Anda dapat menghubungi kami melalui Whatsapp (0813-3339-9311) atau mengirim email ke [email protected].